Saturday, 26 December 2015

83. Daster Aira Polos @Rp. 25000



Harga Promo Daster Aira Polos dengan harga obral murah perbiji Rp. 40.000. Sedangkan bagi yang mau beli 10 biji dengan harga promo Rp. 25.000 perbiji. Dan bagi yg berminat bisa menghubungi nomor telepon 085-647-217-538, Pin BBM 7d2a8bc2, WA 085736726474.

Sang Pemberontak


By: Khoirul Taqwim

Daun-daun berguguran
Disepanjang tarikan nafas kehidupan
Udara mulai dikotori
Limbah-limbah pabrik
Tinggi menjulang
Mewarnai angkasa raya
Dengan berjuta-juta kotoran
Siang maupun malam tak pernah berhenti
Sang tuan merusak alam kehidupan

Pemberontakan bagian dari Jiwa-jiwa kehidupan
Yang muncul dari lubang kegelisahan
Yang tak kenal lelah disepanjang hayat
Saat menghadap sang tuan durjana kekuasaan

Inilah cerita sang pemberontak
Dengan tangan menghadap sang tuan
Mata tajam bagai burung hantu
Yang siap menerkam sang mangsa buruannya

Sang pemberontak
Sebuah cerita kecil insan manusia
Dengan badan lusuh menenteng sejuta pertanyan
Yang tak terjawab atas nama bahasa kehidupan

Sang pemberontak
Cerminan ketidakpuasan
Cerminan suatu solusi
Saat mengeja antara takdir dan kenyataan

Sang pemberontak
Dengan mental keberanian
Yang perlu di upgrade
Dalam melawan sang pemilik kekuasaan

Inilah sebuah cerita kecil
Atas nama pemberontakan
Dengan bahasa sajak dewi kehidupan

Pembebasan Islam


By: Khoirul Taqwim

Islam merupakan agama pembebasan manusia dari kebodohan dalam menjalin sebuah interaksi antara manusia dengan manusia, manusia dengan alam, maupun manusia dengan sang maha pencipta. Sehingga muncul berbagai gagasan yang cerdas dalam menelaah tentang realitas kehidupan dalam mengubah sebuah kejahatan menjadi kebaikan, begitu juga kebaikan diubah menjadi kemuliaan yang tertinggi, tentunya tidak hanya sebatas kebaikan bagi manusia, tetapi kebaikan bagi alam semesta segala yang tercipta.

Dengan Islam manusia dituntun menuju sebuah bentuk kemuliaan yang luhur dalam menjalankan sebuah tuntutan zaman yang kian keras, tidak hanya dari fisik belaka, tetapi jiwa manusia ajaran Islam mensucikan manusia dari penyakit hati yang terus mengancam dalam diri manusia. Sehingga manusia dapat hidup dengan layak, baik di dunia maupun di akhirat kelak.

Kajian Islam tidak hanya sebatas permasalahan dunia belaka, tetapi lebih jauh lagi, Islam mengajarkan tentang kemuliaan menuju kehidupan yang lebih baik dalam pembebasan jiwa manusia yang tidak sedikit dikotori oleh permasalahan-permasalahan duniawi yang terjadi di dalam keseharian manusia.

Pembebasan Islam merupakan sebuah gagasan ajaran Islam menuju kemuliaan manusia dalam menjalankan aktivitas kehidupan. Karena dengan adanya pembebasan Islam manusia diberikan sebuah tuntunan yang baik menuju perjalaan hidup di dunia sampai di akhirat kelak.

Dengan adanya pembebasan Islam manusia diberikan pilihan yang cerdas, yaitu: sebuah bentuk pilihan antara kebaikan dan kejahatan, tentunya dalam pengertian sebuah kejahatan akan membawa kesengsaraan manusia di dalam menjalankan kehidupan di dunia sampai akhirat kelak, sedangkan kebaikan akan menuntun manusia menuju hidup penuh kemuliaan, baik didunia maupun di akhirat kelak. Sehingga dengan adanya pembebasan Islam dapat dijadikan sebuah gagasan pilihan hidup bagi manusia yang ingin hidup mulia atau hidup penuh kehinaan dengan dosa-dosa yang dipikulnya.

Keberadaan Islam dengan bentuk pembebasan dapat dijadikan sebuah keteladanan bagi manusia menuju kebaikan yang mulia dalam menuju sebuah tatanan kehidupan manusia yang lebih baik, cerdas, sabar, dan penuh rasa syukur atas karunia Ilahi yang tak ternilai harganya.

Semoga tulisan sederhana di atas dapat dijadikan sebuah pendorong buat kami menuju kehidupan yang penuh kebaikan dan penuh kemuliaan, baik di dunia maupun di akhirat kelak, Amin...........